Telkom Dukung Pembelajaran Coding dan AI di Sekolah Berbagai Daerah

Telkom Indonesia melalui platform edukasi digital PIJAR, bekerja sama dengan Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) dan Lembaga Penyelenggara Diklat (LPD) terpilih.

Telkom mengimplementasikan Kurikulum Coding & Artificial Intelligence (AI) bagi guru dan sekolah di berbagai daerah. Inisiatif ini merupakan langkah nyata dalam mempercepat digitalisasi pendidikan nasional dan mempersiapkan tenaga pendidik menghadapi tuntutan teknologi di era modern.

Program implementasi tahap awal telah sukses dilaksanakan pada 30 Juli hingga 3 Agustus 2025. Dua wilayah yang menjadi pionir adalah Kota Semarang, dengan 60 guru dari 30 sekolah, dan Kabupaten Boalemo, dengan 56 guru dari 28 sekolah.

Sebanyak 116 guru menunjukkan antusiasme tinggi dalam pelatihan intensif mengenai penerapan Koding dan Kecerdasan Artifisial. Kegiatan ini melibatkan sinergi erat antara Kemendikdasmen, Pemerintah Kota Semarang, Pemerintah Kabupaten Boalemo, Telkom, dan Lembaga Pelatihan Digital (LPD).

Selama lima hari, para tenaga pendidik mendapatkan pembekalan dari PIJAR, memahami praktik dasar pemrograman berbasis Kecerdasan Artifisial, termasuk prompting, pembuatan model machine learning sederhana, dan kreasi konten pembelajaran berbasis AI.

Melihat antusiasme dan dampak positif di tahap awal, program ini akan diperluas ke sejumlah wilayah lain, seperti Kota Lampung, Kabupaten Jembrana, DKI Jakarta, Kota Bandung, dan Kota Balikpapan. PIJAR berkomitmen untuk mendukung guru dan siswa di seluruh Indonesia agar dapat merasakan manfaat kurikulum ini demi transformasi pendidikan digital yang merata.

Direktur IT Digital Telkom, Faizal Rochmad Djoemadi, menegaskan pentingnya membekali generasi muda bukan hanya untuk menggunakan teknologi, tetapi juga untuk menciptakannya. “Pendidikan masa depan tak cukup hanya mengajarkan cara menggunakan teknologi, kita bersama-sama harus membekali generasi muda untuk menciptakannya,” ujarnya.

Melalui PIJAR, Telkom berupaya melatih guru agar siap menghadirkan pembelajaran coding dan kecerdasan artifisial di ruang kelas, sebagai langkah awal membentuk generasi yang tangguh di era digital.

Author: 9v4lh3im

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *